Untuk langkah-langkah detailnya juga bisa dilihat pada video dibawah ini.
Cover handle atau umumnya disebut batok kepala Honda BeAT FI merupakan cover yang berfungsi untuk melindungi speedometer dan stang stir. Adanya cover handle juga menambah kesan menarik, sporty dan stylish pada type motor. Walaupun memang ada juga type motor yang tidak memiliki cover handle seperti beberapa type pada motor sport.
Ada kalanya kita perlu melakukan proses bongkar pasang cover handle ini untuk tujuan perawatan atau penggantian part. Proses melepas cover handle pada Honda BeAT FI mungkin terdengar rumit, namun dengan panduan yang tepat, Anda bisa melakukannya sendiri di rumah.
Sebelum melakukan langkah-langkah melepas cover handle Honda BeAT FI, pastikan Anda menyiapkan alat-alat yang diperlukan dalam proses pelepasan ini sebagai berikut :
Alat yang Diperlukan:
- Obeng plus (+)
- Kunci pas 14
- Wadah untuk menyimpan baut yang dilepas
Langkah-langkah Melepas Cover Handle:
- Lepaskan Kedua Spion nya
- Kendorkan baut spion dengan mengguna kunci pas 14.
- Setelah bautnya kendur, putar spion ke arah kiri hingga terlepas.
- Lepas Baut Cover Handle:
- Gunakan obeng plus untuk melepas 4 baut yang berada di bawah cover handle. 2 bautnya pada bahian bawah handle, dan 2 baut lagi ada di samping bawah handle.
- Simpan baut yang dilepas ke dalam wadah agar tidak hilang.
- Lepas Cover Handle Bagian Depan:
- Setelah semua baut dilepas, tarik cover handle bagian atas dengan hati-hati. Mulai dari bagian yang longgar, kemudian tarik secara perlahan agar semua pengait plastik terlepas tanpa patah.
- Jika cover agak sulit dilepas, cek kembali apakah ada baut yang belum terlepas.
- Pisahkan Cover Handle Bagian Belakang:
- Setelah bagian depan terlepas, cover handle bagian belakang bisa dilepas dengan cara melepaskan 3 bautnya menggunakan obeng +. Terdapat 2 baut pada bagian atas dan 1 baut pad bagian bawah.
- Setelah 3 bautnya terlepas, lepaskan semua socket kabel yang terhubung lalu lepaskan cover handle belakang secara perlahan.
- Melepaskan Speedometer
- Setelah cover handle belakang terlepas, Lanjutkan untuk melepas speedometer dari cover handle.
- Lepaskan 3 baut speedometer dengan menggunakan obeng +. Lalu lepaskan speedometer dari cover handle rr.
Setelah berhasil melakukan proses pembongkaran dengan benar, berikut adalah beberapa part yang berhasil dilepaskan :
Lakukan langkah dan proses pembongkaran ini secara perlahan untuk meminimalisir kerusakan pada saat melakukan proses ini. Proses ini ditujukan untuk melakukan pergantian pada bagian part yang bersangkutan dengan proses ini. Tetap lebih dianjurkan untuk membawa sepeda motor Bengkel Resmi Ahass terdekat untuk proses pergantian part. Pastikan juga selalu mengganti part dengan suku cadang asli dan original.