Info Produk Honda EM1 e
PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi mengumumkan harga sepeda motor listrik Honda EM1 e: sekaligus memperkenalkan pilihan terbaru Honda EM1 e: PLUS di AHM Safety Riding & Training Center Deltamas, Jawa Barat pada Kamis (21/12). Bersamaan dengan peluncuran ini, AHM juga melakukan pendistribusian perdana Honda EM1 e: kepada konsumen sebagai tahap lanjut perwujudan komitmen kuat AHM dalam menghadirkan pilihan moda transportasi berkelanjutan yang ramah lingkungan di Indonesia. Honda EM1 e: PLUS dilengkapi dengan rear carrier untuk memudahkan konsumen membawa barang tambahan, tanpa mengurangi kenyamanan saat boncengan, model ini juga dibalut dengan warna spesial yaitu Excellent Matte Silver.
Memasuki era elektrifikasi, Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS menghadirkan desain modern dan compact yang memperhatikan kenyamanan penggunanya seperti material bahan berkualitas tinggi, digital panel meter, dek kaki luas, penyimpanan di bawah jok, soket pengisi daya USB, hingga pijakan kaki yang nyaman untuk pembonceng. Tak hanya itu, inovasi utama pada produk ini terletak pada kemudahan opsi pengisian daya baterai yang dapat dilakukan secara langsung dengan off-board charger maupun ditukar melalui fasilitas penukaran baterai, sehingga pengguna dapat memilih pola pengisian daya sesuai dengan aktivitas keseharian yang dimiliki.
Honda memiliki sejarah panjang di Indonesia dan telah dipercaya konsumen akan komitmen terhadap kualitas, kehandalan, dan inovasi di setiap sepeda motor Honda. Kami percaya Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: PLUS dapat menghadirkan sensasi berkendara sepeda motor listrik yang berbeda dengan berbagai keunggulan di segi desain yang compact dan modern, performa mumpuni, serta nyaman digunakan berkendara baik sendiri maupun berboncengan,”President Director AHM Susumu Mitsuishi.
Fitur Honda EM1 e
Berikut adalah beberapa fitur dari Honda EM1 e ini:
-
Full Digital Panel Meter
Panel indikator full digital dengan tampilan yang canggih dan informasi lengkap yang meliputi kecepatan, jarak tempuh, jam digital, trip meter, pilihan mode hemat daya (ECON), serta indikator baterai. -
USB Power Charger
USB charger untuk mempermudah pengisian daya pada gadget. *Daya Maksimal : 5V 2.1A -
All LED Lighting System
Aplikasi lampu LED pada semua titik pencahayaan, meliputi lampu depan, lampu belakang serta lampu sein. -
Spacious Flat Floor
Berkendara kemana saja semakin nyaman dengan area pijakan kaki yang lebih luas. -
Battery Safety-Lock
Battery Safety-Lock dapat menjaga posisi baterai selalu terkunci dengan aman selama berkendara. -
LED Tailight
Desain lampu belakang yang modern dan sistem pencahayaan LED yang lebih terang.
Pilihan Warna Honda EM1 e
Berikut adalah pilihan warna Honda EM1 e: Plus ini :
- Excellent Matte Silver
Honda EM1 memiliki 3 pilihan warna tersendiri:
- Innovative White
- Intelligent Matte Black
- Smart Red
Spesifikasi Honda EM1
DIMENSI DAN BERAT | |
Dimensi (P x L x T) | 1.795 x 680 x 1.080 mm (EM1 e:)
1860 x 680 x 1080 mm (EM1 e: PLUS) |
Jarak sumbu Roda | 1.300 mm |
Jarak terendah ke tanah | 135 mm |
Berat kosong | 94 kg (EM1 e:)
96 kg (EM1 e: PLUS) |
Tinggi tempat duduk | 740 mm |
RANGKA | |
Rangka | Underbone |
Suspensi Depan | Teleskopik |
Suspensi Belakang | Suspensi Belakang Ganda |
Ukuran Ban depan | 90/90 – 12 44J |
Ukuran Ban Belakang | 100/90 – 10 56J |
Rem depan | Cakram hidrolik |
Rem belakang | Tromol |
Sistem pengereman | Combi Brake System |
MESIN | |
Tipe Motor | In-Wheel Brushless Motor |
Power Maksimal | 1,7 kW/540 rpm |
Torsi Maksimal | 90 Nm/25 rpm |
Rated Power | 0,58 kW |
BATERAI | |
Tipe Baterai | Lithium-ion |
Voltase Baterai | 50,26 V |
Kapasitas Baterai | 29,4 Ah |
Berat Baterai | 10,2 kg |
Waktu Pengisian Baterai | (0-100%) 6 jam / (25-75%) 2,7 jam |
KELISTRIKAN | |
Jarak Tempuh | 41,1 km (WMTC Mode) |
Kecepatan Maksimal | 45 km/h |
Harga Cash Honda EM1 e
Tipe | OTR JKT & TNG | Diskon |
---|---|---|
Honda EM1 e: (Unit+Battery) | 40,000,000 | |
Honda EM1 e: PLUS (Unit+Battery) | 40,500,000 |
Harga Kredit Honda EM1 e
Daftar harga ini terus kami update setiap bulannya. Berikut adalah beberapa petunjuk dan ketentuan untuk mengajukan pembelian sepeda motor Honda melalui kami.
- Pembayaran bisa dilakukan pada saat anda menerima motor atau via transfer.
- Saat ini Honda Cengkareng hanya dapat melayani pembelian untuk KTP Jakarta & Tangerang.
- Untuk KTP Tangerang dikenakan biaya pelanggaran wilayah sebesar Rp. 200,000.
- Untuk KTP Jakarta & Tangerang pengiriman Bekasi & Depok dikenakan biaya tambahan sebesar Rp. 250,000. (belum termasuk biaya pelanggaran wilayah Tangerang)
- Untuk KTP Bekasi & Depok dikenakan biaya tambahan sebesar Rp. 250,000
- Harga yang tertera belum termasuk pajak progresif motor dimana untuk pembelian ke 2, 3, 4 dan seterusnya maka biaya pajak progresif akan dikenakan ke konsumen.
- Lihat disini untuk pemberitahuan lama proses STNK.
- Harga Sepeda motor Honda yang tertera disini tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Bisa info
Hi kak Efendi
Terkait Pembelian sepeda motor Anda bisa langsung menghubungi di no 0898-8466-907
Terimakasih