
Saat ini ada lebih dari 1800 dealer resmi motor Honda yang tersebar di seluruh Indonesia. Jumlah itu ditambahkan lagi dengan banyaknya dealer yang tidak resmi yang juga menjual motor Honda. Di artikel ini kami ingin memberitahu kepada anda pentingnya bagi anda untuk jeli dalam memilih dealer saat membeli motor Honda.
Banyak dari anda memilih dealer motor hanya berdasarkan dari harga yang ditawarkan. Disini kami ingin memberitahukan bahwa harga yang ditawarkan bukanlah segala galanya. Untuk apa mendapat harga lebih murah 100 – 200 ribu tetapi dealer anda tidak peduli pada anda saat motor anda mengalami masalah ?
Intinya dalam membeli motor bukan hanya sebuah transaksi satu hari saja dan bukan sekedar masalah diskon semata. Dalam berbisnis, kami selalu menekankan pentingnya hubungan baik dan pelayanan setelah pembelian motor.
Oleh karena itu kami akan memberikan beberapa tips untuk anda dalam memilih Dealer Motor Honda. Berikut ini adalah tipsnya:
1. Pastikan Membeli Melalui Dealer Resmi
Banyak konsumen yang memilih membeli melalui dealer yang TIDAK resmi. Hal ini bisa karena lokasinya lebih dekat ke rumah konsumen atau karena lebih kenal dengan salesnya. Kami selalu menyarankan untuk membeli melalui dealer resmi karena banyak kejadian dimana dokumen motor ditahan atau ada juga kasus dimana motor tersebut dijual cash sedangkan sang “mediator” mengkreditkan motor itu (mafia!).
Dealer resmi itu juga tidak memiliki izin resmi jadi meski melakukan hal tersebut, dealer tersebut tidak bisa ditutup oleh Honda.
Apabila anda membeli motor pada Dealer Resmi maka Dealer tersebut dapat menjamin keamanan dokumen-dokumen motor anda, seperti STNK dan BPKB. Selain itu motor yang diberikan pasti motor baru dan spare partnya original.
Maka pastikan anda selalu membeli melalui dealer resmi.
2. Lihat Apakah Dealer Tersebut Mempunyai Bengkel Sendiri Atau Tidak
Dengan adanya bengkel resmi yang terdapat pada suatu Dealer maka akan lebih memudahkan anda jika terjadi sesuatu atau kerusakan pada motor anda. Penanganan yang diberikan juga lebih cepat. Beberapa dealer bahkan akan mengirimkan mekaniknya ke tempat anda.
3. Pastikan Dealer Yang Anda Pilih Mudah Dihubungi Dan Responsive
Apabila Dealer tersebut mudah dihubungi maka anda akan lebih mudah untuk berkomunikasi dengan pihak Dealer jika terjadi sesuatu hal atau ada hal-hal lain yang ingin ditanyakan.
Pastikan dealer tersebut mudah dihubungi bukan hanya pada saat pembelian.
4. Tanyakan After Sales Yang Ditawarkan
Banyak dealer menawarkan “pelayanan ekstra” seperti contoh pengantaran STNK dan BPKB (untuk penjualan cash).
Tanyakan hal ini dan pastikan mereka siap membantu anda.
Kesimpulan
Sekali lagi kami tekankan bahwa jangan anda memilih dealer hanya karena diskon semata. Pastikan dealer yang anda pilih memiliki etikat dan keinginan membina hubungan baik dengan anda. Membeli motor bukanlah transaksi yang dilakukan lalu selesai setelah satu hari. Anda ingin dealer yang bisa membantu dan membimbing anda apabila memiliki kesulitan dan masalah pada motor anda.
Salam satu hati.
Baca juga artikel dibawah ini:
Apa 4 tips di atas di miliki cengkareng motor?hehe..maaf
Kami terus berusaha keras Pak 🙂
Alamat saya desa sorisakolo bara timur
Hi kak
Terimakasih
apakah tersedia ban tubeless beserta velk yang digunakan vario 150,, berapa harganya..?
Dear Bapak Rifai,
Untuk harga ban tubeless depan dan belakang sebesar 400.000 tidak termasuk ongkos pasang dan vlek Honda 150 eSP kami belum tersedia.
Terima kasih
Untuk cbr 150 2016 facelift sudah ada mau ambil cash serius….
Dear Bapak Ken,
Mohon maaf Bapak,untuk Honda New CBR 150R belum tersedia infonya akhir Maret atau awal April.
Kami sudah menerima pemesanan apabila Bapak berminat menggunakan tanda jadi sebesar 1,5juta.
Apabila Bapak berminat dapat menghubungi kami pada nomor telepon 021-5454486.
Terima kasih
Harga cash honda beat CBS berapa..?? Ada promo..?? Diskonnya berapa ??
Ppak Cikolata,
Untuk harga otr type Beat Esp CBS 14.750.000 diskon 100.000 Harga Nett 14.650.000.
Apabila Bapak ingin melakukan pemesanan, Bapak dapat menghubungi kami dinomor telepon 021-5454486.
Terima Kasih
Itu platnomor kalo request bisa gak
Pak Jason,
Maaf Pak saat ini sedang tidak bisa untuk request nomor plat.
Terima kasih
Tips yang sangat bermanfaat…
Terima kasih Pak. Kami senang berguna untuk anda.
Pak saya pesan honda cb150r yg limitid tpi blum di kirim dah dua minggu
Pak Galih,
Saat ini di dealer kami stock New CB 150R Special Edition memang masih kosong.
Mengenai hal tersebut Bapak dapat konfirmasi langsung ke dealer tempat Bapak pesan.
Terima kasih
Kalo mau beli New CBR Facelift red cash jadi kena berapa ya, dan potongan berapa ??
Dan accesories apa saja yang saya dapatkan nanti ??
Dear Bapak Riky,
Harga Honda All New CBR 150R Racing Red harganya sebesar 33.150.000 tidak ada potongan diskon.
Yang didapat standart saja Bapak helm,toolkit,gratis service 4x dan oli 1x.
Apabila Bapak berminat dapat menghubungi kami pada nomor telepon yang tertera dibawah ini.
Terima Kasih
Mau tanya untuk accu standar cbr 150 R brp ampere? Kemudian ukuran ban standar cbr 150 R berapa?
Pak Ali,
Untuk Accu 6 ampere sedangkan ukuran ban depan 100/80-17 dan belakang 130/70-17
Terima kasih
Min harga beat CBS berapa ya?
Hi kak Zaky
Terkait pembelian sepeda motor Anda bisa langsung menghubungi di no 0898-8466-907
Terimakasih