Awal tahun 2016 ini, PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan sepeda motor New Honda BeAT POP eSP dengan desain stripe terbaru yang lebih atraktif sesuai trend remaja masa kini. Tampilan terbaru motor Honda ini dipersembahkan untuk para remaja yang menginginkan sepeda motor berdesain fun dan atraktif, irit BBM, serta lincah dengan bodinya yang ramping.
“Dengan tampilan baru yang semakin keren, kami yakin New Honda BeAT POP eSP yang lincah dan irit semakin melekat di hati para remaja pecintanya. Konsep desain stripe ini menjadi trendsetter dengan pendekatan konsep stripe yang mirip dengan Honda Scoopy eSP sebagai ikon skutik fashionable dan saat ini telah menjadi produk favorit masyarakat.” – Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya.
Striping Baru New Honda BeAT POP eSP
New Honda BeAT POP eSP hadir dengan dua desain stripe baru yaitu Cool Pixel dan Comic Hits. Kedua desain stripe ini semakin memberikan pilihan sesuai dengan karakter grafis yang dihadirkan. Stripe Cool Pixel mengusung tema pixelate image sedangkan Stripe Comic Hits mengusung tema pop-art comic image.
Desain stripe terbaru New Honda BeAT POP eSP disuguhkan khusus bagi para remaja yang senang mengekspresikan diri dengan beragam kegiatan atraktif. Pilihan dua desain skutik remaja ini pun disesuaikan dengan perkembangan tren dan minat terkini.

Stripe Baru New Honda BeAT POP eSP
Pilihan Varian & Warna New Honda BeAT POP eSP
New Honda BeAT POP eSP ini memiliki tiga varian yaitu:
- New Honda BeAT POP eSP CW
- New Honda BeAT POP eSP CBS
- New Honda BeAT POP eSP CBS ISS
Untuk pilihan warna ada total 5 pilihan warna yaitu:
- Melody Blue White
- Voice Magenta White
- Tone Black
- Groovy Red White
- Harmony Black White
- New Honda BeAT POP Putih Hitam
- New Honda BeAT POP Putih Biru
- New Honda BeAT POP Putih Pink
- New Honda BeAT POP Hitam
- New Honda BeAT POP Putih Merah
Fitur Honda BeAT
Berikut adalah beberapa fitur Honda BeAT:
- Parking Brake Lock– Berfungsi sebagai rem tangan, mencegah motor loncat saat menghidupkan mesin, serta praktis dan nyaman saat parkir atau berhenti di tanjakan.
- Side Stand Switch– Mesin tidak dapat dinyalakan saat standar samping dalam posisi turun, sehingga menghindari resiko pengendara lupa menaikkan standar samping.
- Secure Key Shutter– Sistem penguncian bermagnet yang kuat dan nyaman, untuk menghindar resiko pencurian.
- Teknologi Combi brake dimana dimana dengan menarik tuas rem kiri maka rem belakang dan depan dapat berfungsi dengan optimal – Fitur ini khusus Honda BeAT FI CBS.
Tolong dikirimkan berita2 atau promo yang menarik dari Honda
Saya tertarik sekali
Bapak daftar email bapak yah ke newsletter kami disini – https://www.hondacengkareng.com/daftar
Biasa kami selalu kirim berita dan promo terbaru kami.
Pak admin honda forza 125 kapan di jual di indonesia?? Pengen banget nihh
Pak Ahmad,
Maaf Pak mengenai hal tersebut kami belum mendapat infonya.
Terima kasih
Untuk pembelian vario 110 cbs iss secara cash..dpt bonus apa saja?
Pak Andre,
Bapak akan mendapat 7 hal yang kami pernah bahas di halaman ini – https://www.hondacengkareng.com/hal-yang-anda-dapatkan-ketika-membeli-motor-baru/
Mau tny harga yg tertera perhitungan angsuran itu menggunakan leasing apa ya ?? Trus klo saya pesan skrg kapan kira2 bisa di survey ?
Kami menggunakan leasing FIF. Bisa disurvey secepatnya (bahkan besok)
Siang … kalo saya ingin kredit New Honda BeAT POP Harmony Black White boleh tau Dp Min brp?
Ibu Sri,
Daftar harga type Beat pop Ibu dapat melihat halaman ini https://www.hondacengkareng.com/motor/honda-beat/
Apabila Ibu ingin mengajukan kredit motor, Ibu dapat menghubungi kami dinomor telepon 021-5454486.
Terima Kasih
beat pop 2016, ready nggak pak?
Pak Mashurie,
Saat ini tersedia Pak, rencana untuk pembelian cash atau kredit?.
Terima kasih
thank infonya
Mbak untuk harga tangki new megapro tahun 2011 apakah masih ready stock? Dan berapa harganya untuk yang warna merah? Terima kasih
Pak Syendi,
Harga tangki Mega Pro tahun 2011 sekitar 715,000 dan saat ini tidak ready stock, indent kurang lebih 1-2 bulan.
Terima kasih
Selamat malam, saya punya planing di bulan depan mau kredit motor honda beat yang cool pixel warna hitam putih, kira” stocknya tersedia gk yah dan dengan DP 1 jutaan bisa gk yah, thanks you and please feedback.